Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Tips Wisata Murah Keluarga

  Masa Liburan adalah momen yang sangat ditunggu banyak keluarga. Pergi sejenak dari rutinitas pekerjaan yang membosankan merupakan suatu hal yang menyegarkan jiwa.  Berbagai tempat wisata dapat anda pilih untuk melepaskan kejenuhan dan menikmati saat-saat tanpa beban tugas. Banyak orang berpendapat, bahwa liburan adalah kegiatan yang hanya bisa dilakukan oleh orang-orang kaya yang berkecukupan. Alasannya sederhana : liburan itu mahal. Benarkah demikian adanya ?
http://www.putraagungtravel.com/2014/03/travel-siap-antar-jemput-kota-bandara.html
Wisata murah dan mahal adalah sesuatu yang relatif. Demikian pula halnya dengan liburan. Bisa jadi mahal alias memakan biaya banyak, tapi bisa juga murah, jika kita mampu meminimalisir biaya liburan tersebut. Berikut empat tips liburan murah meriah keluarga yang dapat anda terapkan:
1. Pilih mana kota wisata yang akan kita tuju dan cari tahu apa saja tempat wisata murah yang adaa di sana. Kita bisa coba ke Wisata Surabaya, MalangSoloJogja, Salatiga, Semarang, dll.
2. Cari informasi sedetail-detailnya mengenai lokasi wisata yang akan anda kunjungi. Hal ini merupakan bagian dari perencanaan atau persiapan yang sebaiknya anda lakukan beberapa pekan sebelum berangkat. Manfaatkanlah semua sarana yang bisa anda akses untuk mengumpulkan data-data dan informasi mengenai tujuan wisata, seperti biro perjalanan, menelpon teman yang sudah pernah ke sana, dan mencari info-info di internet. 
Berikut adalah contoh daftar pertanyaan yang dapat anda gunakan :
  • Berapa banyak alternatif transportasi menuju lokasi wisata dan berapa masing masing tarifnya?
  • Jika anda berencana menginap, berapa banyak tempat menginap disana, berapa harga kamar mulai yang paling murah ?
  • Berapa jauh tempat menginap dengan lokasi wisata ?
  • Berapa harga tiket masuk objek wisata ? Adakah harga khusus ?
3. Setelah anda mendapatkan informasi yang lengkap, kalkulasikan anggaran / budget untuk liburan tersebut. Komunikasikan dengan partner anda, dan tetapkanlah angka atau range budget yang sesuai dengan keuangan anda.
4. Susunlah rencana kegiatan yang akan dilakukan selama berlibur di tempat wisata berdasarkan bujet. Jika perlu, tulislah dalam sebuah catatan khusus. Hal ini penting agar semua biaya dapat dikalkulasi dan meminimalisir biaya “kagetan” yang mungkin timbul. Dengan kegiatan yang terencana, waktu dan biaya dapat anda efektifkan penggunaannya. Jika anda berlibur bersama keluarga, bicarakan susunan kegiatan ini sebelumnya sehingga keinginan masing-masing orang dapat terakomodasi dan liburan dapat dinikmati oleh semua anggota keluarga yang ikut.
5. Bawalah hanya barang-barang akan anda butuhkan, sesuaikan dengan lamanya berlibur dan lokasi wisata tujuan. Membawa barang yang tidak terpakai akan membuang tenaga dan waktu. Contohnya : jika hanya menginap satu malam, tidak perlu membawa puluhan baju. Jika anda berlibur di kawasan pulau atau pantai di musim panas, membawa mantel tebal adalah sesuatu yang tidak perlu. 
Demikian beberapa tips liburan / wisata murah keluarga, dengan harapan agar tujuan berlibur yaitu melepaskan kejenuhan dari rutinitas serta menyegarkan pikiran dan semangat bisa di nikmati oleh seluruh anggota keluarga tanpa harus mengeluarkan biaya mahal. Selamat berlibur !

Post a Comment for "Tips Wisata Murah Keluarga"